Bacaan Alkitab: Amsal 23:1-21
Karena masa depan sungguh ada, dan harapanmu tidak akan hilang. Amsal 23:18
Pada waktu konflik Tiongkok dan Korea, pasukan Amerika yang dikirim terpaksa ditarik mundur karena perbekalan mereka habis. Seorang koresponden surat kabar mendatangi beberapa tentara Amerika dan mengajukan sebuah pertanyaan, Seandainya saya menjadi Tuhan dan dapat memberikan segala sesuatu yang kita inginkan, maka hal apakah yang akan kita minta? Salah seorang anggota pasukan yang kedinginan itu menjawab, Berikanlah kepada saya hari esok, itu saja yang saya minta! Di tengah situasi yang hampir tidak ada harapan lagi, orang tersebut ternyata masih mempunyai cukup harapan untuk percaya bahwa hari esok adalah suatu hari yang lebih baik daripada hari ini.
Hal serupa dikemukakan oleh Raja Salomo. Dalam Amsal, ia berkata bahwa jika kita bersama Tuhan maka masa depan sungguh ada dan harapan kita tidak akan hilang. Mengapa demikian? Karena Allah itu Mahakuasa. Dia berdaulat dan berkuasa atas hari esok. Namun kenyataannya, seringkali saat kita memiliki mimpi yang sangat tinggi, muncul keraguan dalam diri kita dan acap kali bertanya, Tuhan, apakah aku bisa meraih mimpiku? atau berkata, Sudah tidak ada harapan lagi untuk aku dapat mewujudkan mimpiku ini. Seharusnya sebagai orang percaya, kita tidak memunculkan pertanyaan seperti itu. Jika kita memahami dan mengimani janji firman Tuhan dalam ayat emas kita hari ini, setinggi apa pun, seluas apa pun, dan selebar apa pun harapan kita, semuanya itu tidak akan hilang jika kita tidak menyerah dan mau terus berusaha serta bersandar kepada Tuhan.
Sebagian orang yang sebenarnya menyerah, merasa dirinya tidak pernah menyerah. Orang tersebut adalah orang yang tidak mau mencoba sesuatu karena berpikir ia tidak bisa. Jadi, jika kita menginginkan sesuatu, tetapi tidak mencoba untuk meraihnya maka kita termasuk orang yang menyerah.
Ingatlah! Saat kita terjatuh dan hampir menyerah, pandanglah Allah dan percayalah kepada-Nya. Sebab bagi Tuhan Yesus tiada yang mustahil. Dia sanggup memberikan apa yang kita butuhkan saat menghadapi pergumulan.
Percayakan seluruh hidup kita kepada Tuhan, kerjakan apa yang menjadi bagian kita, jangan berputus asa dan tetaplah berusaha.
(renunganhariankristen)
TUHAN YESUS AKAN MENGERJAKAN BAGIANNYA, JIKA KITA MENGERJAKAN BAGIAN KITA.
Selamat beraktivitas,
Tetaplah hidup dalam kebenaran dan kekudusan Tuhan,
Tuhan Yesus memberkati!
0 komentar:
Post a Comment