the Voice of God

Sesungguhnya, Aku akan mendatangkan kepada mereka kesehatan dan kesembuhan, dan Aku akan menyembuhkan mereka dan akan menyingkapkan kepada mereka kesejahteraan dan keamanan yang berlimpah-limpah. (Yeremia 33:6)

December 11, 2017

Terbiasa Baca Kitab Suci


Ingatlah juga bahwa dari kecil engkau sudah mengenal Kitab Suci yang dapat memberi hikmat kepadamu dan menuntun engkau kepada keselamatan oleh iman kepada Kristus Yesus. 2 Timotius 3:15


Bacaan Alkitab: 2 Timotius 3:10-17

Rasul Paulus mengingatkan Timotius bahwa sejak kecil ia dididik oleh nenek dan ibunya untuk mengenal Tuhan melalui Kitab Suci. Setelah pengenalan akan Tuhan bertumbuh, pengalamannya bersama Tuhan pun semakin banyak. Paulus ingin Timotius tetap berpegang pada Kitab Suci, yang sudah banyak mengajar dirinya sehingga pengetahuannya akan Allah semakin baik. Kitab Suci-lah yang mengoreksi kesalahan-kesalahan sehingga ia bertumbuh semakin sempurna. Kitab Suci juga yang mendidiknya sehingga bisa hidup dalam kebenaran (ay. 16).

Teman teman, tahu nggak selama ini kita sering berdoa supaya Tuhan membimbing, minta Dia mengubahkan hidup kita. Namun, semua itu seperti penghias bibir belaka karena nyatanya kita sama sekali tidak suka dan tidak membiasakan diri untuk membaca Kitab Suci. Sebenarnya, ketika kita sungguh belajar Alkitab maka doa-doa kita akan berubah. Kesalahan-kesalahan kita akan dikoreksi dan hidup kita diubahkan menjadi semakin sempurna serta seturut dengan kebenaran. Jadi tidak cuma ucapan di bibir saja. Mintakan hikmat dan tuntunan Tuhan melalui pembacaan kita. Sewaktu kita sungguh mencintai dan membaca dengan benar firman Tuhan maka kita akan tahu mana yang boleh mana yang tidak, mana yang Tuhan kehendaki mana yang Tuhan benci.

Kalau kita benar anak-anak Tuhan, maka kita akan melangkah sesuai dengan tuntunan firman-Nya. Di mana pun, orangtua pasti menurunkan gen bawaan kepada anaknya. Maka selalu akan ada kemiripan antara orangtua dengan anak. Sebagai anak-anak Tuhan, cara berpikir, cara merespons, dan cara bersikap kita akan sesuai dengan Alkitab dan pasti ada kemiripan dengan karakter Allah. Ini termasuk misalnya dalam hal berpakaian. Baju-baju kesempitan, kekurangan bahan, tentu bukan menjadi sesuatu yang harus diperdebatkan lagi yaa Juga dalam hal cara makan. Makanan berlemak, jeroan, seafood dan segala macam makanan berbahaya tentu bukan lagi menjadi godaan lagi toh.

Hayo, biasakan membaca Kitab Suci. Hormati Tuhan dan kasihilah Dia dengan cara mulai mengasihi firman-Nya. Mohonkan kepada Allah melalui firman-Nya, mengubahkan karakter kita sehingga semakin hari semakin ada kemiripan dengan Tuhan Yesus.
(renunganhariankristen)

KEBIASAAN MEMBACA KITAB SUCI MENGUBAHKAN KEBIASAAN BURUK KITA SEMAKIN SERUPA DENGAN KEBIASAAN YESUS KRISTUS.

Selamat beraktivitas,
Tetaplah hidup dalam kebenaran dan kekudusan Tuhan,
Tuhan Yesus memberkati!

0 komentar:

Post a Comment

Santapan Rohani Our Daily Bread Ministries

BACA RENUNGAN - ARTIKEL LAINNYA